Langsung ke konten

Langsung ke daftar isi

Aorta​—Sebuah Keajaiban Rancangan

Aorta​—Sebuah Keajaiban Rancangan

Aorta​—Sebuah Keajaiban Rancangan

Aorta adalah jenis ”pipa” yang lebih kompleks daripada yang dibayangkan sebelumnya oleh para ilmuwan. Sepintas lalu, lengkung aorta menyerupai gagang melengkung dari sebuah payung. Tetapi, tidak benar-benar persis. Lengkung aorta merupakan lengkungan tiga dimensi, bukan hanya dua, seperti potongan-potongan pegas yang berbentuk setengah lingkaran. Karena terletak pada permukaan yang rata, aorta akan melakukan gerakan berpusar dan naik.

Mengapa dirancang seperti ini? Karena aorta bukan hanya berfungsi untuk mengalirkan darah di sepanjang lengkungannya seperti air yang mengalir di lengkungan sungai, melainkan membuat darah berpusar pada aorta dalam lintasan spiral ganda. Di sungai, air mengalir lebih lambat pada sisi cekung lengkungannya sehingga memungkinkan terbentuknya sedimen. Tetapi, di luar lengkungan sungai, alirannya lebih deras bahkan sampai mengikis tepian sungai. Sama halnya dengan aorta, perbedaan kecepatan semacam itu memungkinkan terbentuknya plak-plak berbahaya di sisi cekung lengkung aorta tempat darah mengalir lebih lambat. Akan tetapi, aorta dapat mengatasi masalah ini dengan cara mengalirkan darah dalam lintasan spiral sehingga dapat membersihkan dinding pembuluh secara lebih merata.

Sesungguhnya, aorta merupakan sebuah keajaiban rancangan! Sungguh beralasan sang pemazmur Alkitab berseru, ”Dengan cara yang membangkitkan rasa takut, aku dibuat secara menakjubkan.”—Mazmur 139:14.

[Bagan di hlm. 31]

(Untuk keterangan lengkap, lihat publikasinya)

AORTA

[Ketererangan Gambar di hlm. 31]

Latar belakang sel darah di halaman 24-6, dan 31: Lennart Nilsson